Tuesday, April 12, 2011

IMPIAN

Sebenarnya apa yang di cari dalam hidup ini, ???impian kita ?? apakah salah satunya ingin menjadi
 astonot??




dokter??


 


army???







lurah ato sejenisnya???





buruh???




 namun ketika semakin kita tumbuh dewasa semakin kita mengenal lingkungan , kenyataan, teman dan cara pandang hidup, impian impian tersebut mulai berubah sesuai kemampuan , keyakinan, dan idealisme yang kita pegang. yang menjadikan diri  lebih fokus pada satu hal saja.

ini hanya pengalaman, pernah suatu ketika aku melakukan perjalanan refresing bersama teman-teman ke pantai, seperti anak anak pada umumnya kita pergi ke bibir pantai bermain ombak dan mulai menikmati deburan deburan yang mengasikkan itu, tapi dasar anak anak maunya nekad aja menantang bahaya, mencari sensasi deburan yang lebih kuat, tentunya deburan yang lebih kuat berada agak di tengah ketimbang di pinggir pantai, itu pikiran kita waktu itu, kita pun ke tengah beramai ramai, namun karena badanku kecil tentu saja tubuhku dengan gampangnya terseret arus balik yang lebih kuat, "keblebeg" ceritanya, saat itu yang aku pikirkan hanyalah mencari udara  untuk bernapas, aku tidak mau mati dengan kegoblokanku ini, ceroboh dan pastinya sok2an karena mencari sensasi ombak yang memang sangat membahayakan, ternyata sapuan arus balik yang kuat dan ombak yang tidak menentu gelombangnya menjadikan aku kewalahan dalam mencari udara untuk bernapas, berkali kali aku meminum air laut bercampur dengan pasir, seberapapun kekuatanku aku pasti kalah telak dengan kekuatan alam yang  besar ini, tiba tiba beberapa orang tim SAR menghampiri dan mencoba menolongku, akupun selamat karena bantuan mereka, dari kejadian itu sekarang aku bisa mengartikan impianku yang selama ini aku pertanyakan, "SEBERAPA BESARNYA KEINGINAN MENDAPATKAN UDARA SAAT BERADA DI DALAM AIR, SEBESAR  ITULAH IMPIANKU PADA HIDUP INI".


  HIDUP WAJIB BELAJAR DARI APAPUN.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best CD Rates